Jalin Sinergi, Karutan Hadiri Acara Fun Walk Menyambut HUT Bhayangkara Ke-78

    Jalin Sinergi, Karutan Hadiri Acara Fun Walk Menyambut HUT Bhayangkara Ke-78

    Lombok Tengah NTB - Rutan Kelas IIB Praya Kanwil Kemenkumham NTB yang diwakili oleh Kepala Rutan, Aris Sakuriyadi menghadiri Fun Walk (jalan santai) dan senam bersama menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78 pada 1 Juli mendatang. 

    Acara yang digelar Kepolisian Resor (Polres) Lombok Tengah ini dihadiri oleh Bupati Lombok Tengah, Fathul Bahri didampingi Sekda Lombok Tengah, Lalu Taufikurrahman serta dihadiri oleh anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Lombok Tengah dan elemen masyarakat, Sabtu (29/06).

    Kegiatan diawali pembukaan oleh Kapolres Lombok Tengah, AKBP Iwan Hidayat yang mengatakan kegiatan fun walk bersama Forkofimda dan masyarakat merupakan wujud kesatuan dan sinergi antara lembaga serta elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Lombok Tengah.

    Karutan Praya, Aris juga memberikan pendapat mengenai acara tersebut. "Ini adalah momen yang sangat baik untuk mempererat sinergi antara instansi penegak hukum. Melalui kegiatan seperti ini, kita bisa menunjukkan bahwa kita selalu ada bersama masyarakat, baik dalam hal penegakan hukum maupun dalam kegiatan sosial, " Ujarnya.

    Setelah menyelesaikan rute Fun Walk, para peserta kembali berkumpul di halaman Polres untuk mengikuti rangkaian acara lainnya, termasuk pembagian doorprize, hiburan musik, dan bazar makanan. Acara ini berlangsung meriah dan penuh kegembiraan.

    Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan antara Polri dan masyarakat dapat semakin harmonis dan solid, serta menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Loteng Dampingi Kapolda NTB Resmikan...

    Artikel Berikutnya

    Karutan Praya Hadiri Upacara Peringatan...

    Berita terkait